PERENCANAAN DAN PERANCANGAN SENTRA INDUSTRI BATIK GEDOG DI KECAMATAN KEREK KABUPATEN TUBAN
ABSTRAK
Batik gedog merupakan batik yang memiliki keunikan pada proses pembuatan dan motif yang menarik menjadikan batik ini sebagai salah satu produk unggulan Kabupaten Tuban yang sudah terkenal sampai ke mancanegara dan yang terbesar adalah di Kecamatan Kerek. Tujuan dari pembuatan fasilitas tersebut untuk mewadahi para pengrajin batik gedog yang berada di desa-desa yang ada di Kecamatan Kerek, selain itu pemusatan (sentra) industri batik ini dapat memberi kemudahan dalam produksi batik, serta dapat memberikan kenyamanan dalam berkoordinasi antar para generasi muda dan tua dalam melestarikan budaya batik gedog dan juga sebagai tempat wisata batik. Jenis penelitian yang dipakai adalah penelitian deskriptif. Yang bertujuan untuk mengamati, mengetahui dan berinteraksi langsung terhadap lingkungan di area para pengrajin batik yang terletak di Kecamatan Kerek Kabupaten Tuban. Lokasi yang terpilih untuk dibangunnya sentra industri batik ini adalah di wilayah Kecamatan Kerek Kabupaten Tuban yang tepatnya di Desa Margomulyo. Penentuan lokasi tersebut didasarkan pada hasil analisis tapak. Untuk pendekatan desain yang dipakai adalah arsitektur berwawasan lingkungan dengan konsep makro adaptif. Sedangkan untuk konsep mikro menggunkan konsep tata lahan adaptif-komunikatif, konsep bentuk adaptif-artistik, dan konsep ruang adaptif-spirit of batik. Dari konsep tersebut ditransformasikan dengan tata lahan yang menggunakan pola penataan cluster dan sirkulasi melingkar dengan bangunan utama terpusat di tengah sebagai orientasi dari cluster. Kemudian untuk bentuk ditransformasikan menggunakan bentuk yang mengadopsi lingkungan sekitar yang selanjutnya dikembangkan dengan memberi karakter batik ke dalam bentuk bangunan. Sedangkan untuk ruang menggunakan pendekatan ruang yang memberikan pencahayaan dan penghawaan alami dan sentuhan batik dan elemen bahan dari kayu, sehingga dapat memberi kesan kekuatan dalam membatik. Desain dari Perencanaan dan Perancangan Sentra Industri Batik Gedog di Kecamatan Kerek Kabupaten Tuban dengan konsep dan transformasi konsep menghasilkan desain tata lahan yang terarah sesuai dengan zoning dan cluster. Suasana lansekap yang terdapat kolam dengan bentuk batik dan vegetasi. Desain bentuk yang dihasilkan berupa atap sesuai dengan kontekstual setempat dan diberi ornamen batik. Fasade yang mampu merespon lingkungan sekitar dan bagian entrance diberi sentuahan batik. Sedangkan untuk desain ruang yang dihasilkan berupa ruang-ruang yang terdapat bukaan yang lebar untuk memasukkan cahaya dan udara serta diberi sentuhan kayu dan batik yang dapat memberi kesan hangat dan nuansa batik.
Kata kunci : Sentra Industri Batik Gedog, Arsitektur Berwawasan Lingkungan
S04-3261 | 326 | Koleksi Skripsi | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain