PERPUSTAKAAN ITATS

  • Informasi
  • Berita
  • Bantuan
  • Pustakawan
  • Pengunjung
  • Masuk Pustakawan
  • Area Anggota
  • Pilih Bahasa :
    Bahasa Arab Bahasa Bengal Bahasa Brazil Portugis Bahasa Inggris Bahasa Spanyol Bahasa Jerman Bahasa Indonesia Bahasa Jepang Bahasa Melayu Bahasa Persia Bahasa Rusia Bahasa Thailand Bahasa Turki Bahasa Urdu

Pencarian berdasarkan :

SEMUA Pengarang Subjek ISBN/ISSN Pencarian Spesifik

Pencarian terakhir:

{{tmpObj[k].text}}
No image available for this title

PERENCANAAN DAN PERANCANGAN TAMAN WISATA ALAM HUTAN BAMBU CANDI PURO LUMAJANG - JAWA TIMUR (TEMA : ARSITEKTUR BERWAWASAN LINGKUNGAN)

TAUFIK HIDAYAH - Nama Orang;

ABSTRAK

“Perencanaan dan Perancangan Taman Wisata Alam Hutan Bambu Candipuro Lumajang – Jawa Timur” merupakan sebuah taman wisata alam yang ditujukan untuk mengapresiasi potensi alam,material lokal,budaya,dan lingkungan sekitar. Taman Wisata Alam Hutan Bambu Candipuro ini diharapkan dapat menjadi sebuah representasi untuk memperlihatkan kepada khalayak umum mengenai perpaduan antara lingkungan dengan arsitektur yang berbasis lingkungan sekitar dengan cara menggunakan material lokal yang dioptimalkan dalam fungsi dan pengaplikasian serta meningkatkan citra wilayah dengan tema "Arsitektur Berwawasan Lingkungan" yang diusungnya. Bambu merupakan salah satu jenis material yang dapat dimanfaatkan untuk kebaikan manusia baik dalam arsitektur ataupun terhadap lingkungan. Akan tetapi manfaat yang besar ini kurang mendapatkan permahaman dan pengakuan dari masyarakat di dunia khususnya di Indonesia.Bambu sendiri berada dalam sebuah representasi dan wacana-wacana yang berada dalam akses yang berbeda dibandingkan material material lainnya di dunia,dan sering dianggap sebelah mata serta kurang dapat bersaing pada kualitas dan keindahaannya.Karenanya, bagi beberapa orang yang kurang mendapat pengetahuan dan contoh pengaplikasian secara nyata tentang material ini sering berpikiran negatif yang mengakibatkan masyarakat kurang dapat merepresetasikan pemahaman tentang pengoptimalan bambu,baik terhadap lingkungan ataupun dalam kaidah arsitektur. Konsep makro “adaptif” diaplikasikan dengan menyesuaikan dengan kondisi yang dibutuhkan,dengan memiliki keselarasan antara kegiatan dengan fasilitas didalamnya.Mikro konsep tatanan lahan “rekreatif” dapat diaplikasikan perbedaan elevasi jalan, yang memiliki fungsi yang berbeda dan desain jalur yang terarah dengan menggunakan elemen lansekap (tanaman) yang tetap menggambarkan kesenangan,keunikan,dan kebahagiaan yang menarik.Mikro konsep bentuk “struktur sebagai elemen estetika” diaplikasikan dengan maju mundurnya bidang, permainan unsur garis agar tidak monoton dan pengunjung merasa tidak jenuh melihat tampilan bangunan di taman wisata ini.Mikro konsep ruang “natural” dengan memaksimalkan cros ventilation dan menggunakan material alami seperti dinding anyaman bambu, material batu alam, bambu sebagai struktur,alang alang dan ijuk sebagai bahan penutup atap dan pot bunga sebagai pemanis ruangan. Sehingga,dengan adanya tempat ini diharapkan bambu dapat lebih terpresentasi dan pengunjung pun tidak menganggap sebelah mata, serta diakui sebagai jenis material yang memiliki kualitas yang mampu bersaing dengan material lainnya.

Kata Kunci :Perancangan,Arsitektur,Wisata Alam,Wawasan Lingkungan.


Ketersediaan
S04-3481348Koleksi SkripsiTersedia
Informasi Detail
Judul Seri
-
No. Panggil
348
Penerbit
Surabaya : ITATS., 2015
Deskripsi Fisik
-
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
NONE
Tipe Isi
-
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
-
Subjek
Wisata alam
Info Detail Spesifik
NPM: 04.2010.1.02457 - Nilai: A
Pernyataan Tanggungjawab
Pembimbing: Ir. Wiwik Widyo W., MT
Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain

Lampiran Berkas
  • Abstract
  • Abstrak
Komentar

Anda harus masuk sebelum memberikan komentar

PERPUSTAKAAN ITATS
  • Informasi
  • Layanan
  • Pustakawan
  • Area Anggota

Tentang Kami

Perpustakaan pusat ITATS pada tahun akademik 2003/2004 tercatat memiliki koleksi buku sebanyak 19.165 judul atau 38.043 eksemplar. Koleksi terdiri dari buku teks, referensi, tugas mahasiswa (skripsi, kerja praktik, dan lain-lain), serta terbitan berkala (majalah, surat kabar, dan jurnal ilmiah).

Cari

masukkan satu atau lebih kata kunci dari judul, pengarang, atau subjek

Donasi untuk SLiMS Kontribusi untuk SLiMS?

© 2025 — Senayan Developer Community

Ditenagai oleh SLiMS
Pilih subjek yang menarik bagi Anda
  • Karya Umum
  • Filsafat
  • Agama
  • Ilmu-ilmu Sosial
  • Bahasa
  • Ilmu-ilmu Murni
  • Ilmu-ilmu Terapan
  • Kesenian, Hiburan, dan Olahraga
  • Kesusastraan
  • Geografi dan Sejarah
Icons made by Freepik from www.flaticon.com
Pencarian Spesifik