PENGEMBANGAN PRODUK BARU PENGERING IKAN UNTUK SKALA UKM DENGAN PENDEKATAN METODE QUALITY FUNCTION DEPLOYMENT (QFD)
SARI
Pengeringan ikan sebagai salah satu cara pengawetan yang paling mudah, murah, dan merupakan cara pengawetan yang tertua. Dilihat dari segi penggunaan energi, pengeringan dengan menggunakan sinar matahari dianggap tidak memerlukan biaya sama sekali, tetapi membutuhkan tempat yang luas dan waktu yang lama untuk proses pengeringannya, apalagi di saat musim penghujan yang mengandalkan kondisi cuaca saja. Hal tersebut menjadi permasalahan tersendiri bagi para perajin ikan asin dalam skala Usaha Kecil Menengah (UKM) yang mengakibatkan berkurangnya kapasitas produksi dan menurunkan penghasilan mereka.
Berdasarkan pada latar belakang tersebut maka penelitian ini bertujuan untuk merancang dan membuat Alat Pengering Ikan untuk skala UKM dengan menggunakan metode Quality Function Deployment (QFD). Adapun tahapan penelitian ini adalah sebagai berikut, tahap awal yang dilakukan adalah mengidentifikasi kebutuhan konsumen (customer needs identification) melaui suara konsumen Voice of Customer (VoC) terhadap produk Pengering Ikan, Tahap selanjutnya adalah menterjemahkan kebutuhan konsumen tersebut kedalam parameter-parameter teknis (technical response) dalam proses perancangan produk.
Berdasarkan hasil analisa QFD akan dibuat Pengering Ikan sesuai dengan kemampuan new product development dari peneliti agar rancangan Pengering Ikan yang dihasilkan dapat digunakan secara maksimal tanpa harus terendala oleh kondisi cuaca. Alat Pengering Ikan hasil penelitian ini mampu mengeringkan ikan sebanyak 4 kg selama 2 jam dengan menggunakan bahan bakar gas elpiji. Pengering Ikan tersebut memiliki fitur tambahan check valve dan memiliki pematik otomatis.
Kata Kunci : Pengering Ikan, Voice of Customer (VoC), Quality Function Deployment (QFD)
S07-6151 | 615 | Koleksi Skripsi | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain