PEMETAAN GEOLOGI DAN PENENTUAN LINGKUNGAN PENGENDAPAN BATUGAMPING DI DAERAH DIKIR DAN SEKITARNYA KECAMATAN TAMBAKBOYO, KABUPATEN TUBAN PROPINSI JAWA TIMUR
ABSTRAK
Lokasi penelitian terletak di Desa Dikir dan sekitarnya, Kecamatan Tambakboyo, Kabupaten Tuban, Propinsi Jawa Timur. Metode penelitian yang digunakan ialah surface mapping dan analisa laboratorium. Berdasarkan aspek geomorfologi, daerah penelitian dibagi menjadi tiga sub satuan geomorfologi yaitu sub satuan bergelombang kuat ( S4), sub satuan dataran bergelombang sedang (S9), dan sub satuan dataran aliran sungai atau Fluvial (F3). Stratigrafi daerah penelitian dari tua ke muda, yaitu satuan batulempung berumur ( oligosen akhir-miosen awal) satuan ini tidak selaras dengan satuan batugamping, serta batugamping berumur ( miosen akhir - pliosen awal ) dan satuan endaan aluvial berumur holosen. Struktur geologi yaitu kekar gerus, kekar tarik atau tidak berpasangan, sesar gawir, perlipatan, antiklin dan sinklin. Lingkungan pengendapan satuan batugamping didasarkan pada analisa mikropaleontologi di perlihatkan dengan adanya fosil foraminifera bentos Amphistegina lessoni, Elphidium sp, Quinquelaqulina so, terbentuk pada lingkungan Neritik Tepi- Tengah.
Kata kunci : Batugamping, Surface Mapping
S12-741 | 74 | Koleksi Skripsi | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain