Strategi penawaran untuk proyek pemeliharaan dan perbaikan pasar yang dilakukan oleh kontraktor tipe K di Surabaya
ABSTRAK
Kontraktor dalam mengikuti pelelangan suatu proyek harus membuat suatu strategi penawaran dengan cara menentukan besarnya nilai markup, probabilitas menang dan expected profit sehingga memberikan harapan menang dalam pelelangan tersebut. Obyek dari penelitian ini adalah kontraktor golongan kecil (K) untuk pekerjaan pemeliharaan dan perbaikan pasar di Surabaya. Data yang digunakan adalah data yang diambil dari Perusahaan Daerah Pasar Surya Kota Surabaya yang berdomisili di Surabaya pada periode 2004 sampai dengan 2006, dan pelelangan
diikuti oleh beberapa kontraktor dengan golongan kelas yang sama. Besarnya markup yang digunakan adalah 10%. Hasil penelitian ini adalah setelah dilakukan beberapa evaluasi seperti: aspek
administrasi, aspek teknis dan aspek harga dan didapatkan scoring dari nilai tender yang terendah dan dapat dipertanggung jawabkan.
Kata kunci: Markup, Probabilitas menang, Expected profit
S01-1201 | 120 | Koleksi Skripsi | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain