Pengaruh gerak pengelasan terhadap lebar Haz pada material stainless Steel 304
ABSTRAK
Sejalan dengan kemajuan teknologi modern dewasa ini maka pemakaian dan peranan logam sangat penting artinya sebagai salah satu penunjang dan pengembangan dalamindustri yang ada misalnya: konstruksi jembatan dan bangunan, dalam penerapanya dibutuhkan suatu proses penyambungan dimana dalamhalini suatu proses penyambungan material atau logam dapat dilakukandengan pengelasan.
Untukmendapatkan hasil pengelasan yang baik prlu diperhatikan faktor-faktor yang mempengaruhi kualitas, salah satunya adalah lebar HAZ yang terjadi. Karena lebar haz merupakan hasil rambatan panas dari sumber listrik dimana filler atau logam pengisi mempunyai peran penghubung panas secara langsung dengan logam induk maka penelitian yang bertujuanuntukmengetahui hubungan gerak pengelasan yang dilakukan filler terhadap lebar HAZ yang terjadi dengan parameter-parameter tertentu dengan mengunakan las TIG dilakukan. Parameter yang diterapkan pada setiap material adalah sama antara lain: Kecepatan las, Arua, Tegangan serta logampengisi adalah sama. Dari hasil penelitian terlihat adanya perbedaan lebar HAZ pada Gerak Pengelasan Lurus 3.01 mm, pada Gerak Pengelasan Zigzag sebesar 3.9 mm serta padaGerak Pengelasan Lingjaran sebesar 4.1 mm. Dengan ini dapat dapat disimpulkan perbedaan Gerak Pengelasan dapat mempngaruhi lebar HAZ yang terjadi.
Kata kunci: Las TIG, Lebar HAZ, Gerak Pengelasan.
S02-371 | 37 | Koleksi Skripsi | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain