STUDI KAPASITAS TARIK DAN TEKANAN PROFI L
ABSTRAK
Salah satu alasan konsumen menggunakan rangka atap dari material baja adalah
kelemahan material kayu yang mudah dimakan rayap dan lapuk. Studi profil L ini
dilakukan untuk mencari kapasitas tarik dan tekan sesuai panjang batang pada
struktur kuda-kuda dengan bentang 8m, 9m, 10m, 11m dan 12m, dengan sudut
35⁰, dan jarak antar rangka kuda-kuda 4m. Mutu baja yang digunakan fy = 240
MPa dan fu = 370 MPa. Menggunakan gording ukuran profil C 60 x 30 x 10 x 2,3,
dan penutup atap asbes.Untuk rasio kapasitas terhadap gaya batang, harus
memenuhi persamaan < 1, dengan factor reduksi ( 0.90 untuk batang
Tarik. Untuk batang tekan, < 1 dengan factor reduksi ( 0.85.Hasil
analisis menunjukkan bahwa untuk struktur kuda-kuda dengan panjang bentang
8m dan 9m, profil yang aman digunakan adalah ukuran profil yang lebih besar
dari L40 x 40 x 4. Untuk kuda-kuda dengan bentang 10m , profil yang digunakan
adalah ukuran profil yang lebih besar dari L40 x 40 x 6. Dan untuk bentangan
11m dan 12 meter profil yang aman digunakan adalah ukuran profil yang lebih
besar dari L45 x 45 x 5.
Kata kunci : Kapasitas tarik, kapasitas tekan, rasio, gaya batang.
S01-5591 | 559 | Koleksi Skripsi | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain