ANALISIS SISTEM MANUFAKTUR SEPEDA KARGO HYBRID "E-CARGO BIKE"
ABSTRAK
Kemajuan teknologi dalam bidang transportasi, diiringi pula dengan inovasi – inovasi, salah satunya adalah membuat alat transportasi yang hemat energi, ramah lingkungan dan multifungsi. Oleh sebab itu munculah sebuah inovasi yaitu sepeda kargo hybrid, yaitu sepeda yang dirancang disamping sebagai alat transportasi juga dapat digunakan sebagai kendaraan angkut. Sepeda ini juga dilengkapi sistem penggerak elektrik sehingga dapat berjalan lebih cepat dan dapat berjalan lebih jauh.
Sebagai langkah pemecahan masalah tersebut, maka untuk mengetahui performa manufaktur pada proses pembuatan sepeda kargo hybrid ini maka dilakukanlah uji performa pada setiap proses manufaktur yang berlangsung dalam pembuatan sepeda kargo hybrid ini yang meliputi Manufacturing Lead Time (MLT), waktu produksi, laju produksi dan harga pokok produksi serta Break Event Point (BEP), untuk nanti kita dapatkan titik impasnya.
Hasil perhitungan diperoleh waktu normal : 262,25 menit / unit, waktu standart : 280 menit / unit. Maka diperoleh laju produksi : 0,72 unit / hari, sedangkan kapasitas produksi 1,152 unit / hari, Manufakturing Lead Time (MLT) : 11,34 jam / batch dengan harga pokok produksi (Cpc) : Rp. 7.181.150,- per unit. Break Event Point (BEP) : 1 unit / bulan dan Pay back Period (PP) 0,017 bulan.
Kata kunci : waktu normal & standart, laju produksi, kapasitas produksi,
MLT, harga pokok produksi (Cpc), BEP, Pay back Period (PP)
S02-10671 | 1067 | Koleksi Skripsi | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain