RANCANG BAGUN SISTEM OTOMASI PENGISIAN AIR MINUM ISI ULANG DENGAN MENGGUNAKAN SENSOR BERAT DAN KALMAN FILTER
ABSTRAK
Proses pengisian air isi ulang hingga galon terisi penuh yang berhubungan dengan pelanggan sangatlah berperan penting saat pengisian air minum isi ulang. Depot pengisian air minum isi ulang juga dituntut untuk selalu melakukan inovasi dalam kecepatan bekerja atau perbaikan dalam hal memuaskan pelanggan pada saat pengisian galon air sampai terisi 19kg air, maka perlu diciptakan sistem kerja yang dimana sistem akan menghentikan saat proses pengisian galon air minum isi ulang sampai terisi 19kg air dari yang manual menjadi otomatis. Dengan merubah cara bertransaksi uang kertas dengan uang koin Rp.500,- yang mudah didapat akan memudahkan dalam transaksi pembelian air isi ulang. Sensor berat Load Cell berserta metode Kalman Filter berperan pada saat pengisian air minum isi ulang akan berhenti secara otomatis bila galon air sudah terisi air 19kg. Dari berat ketentuan 19kg
didapatkan hasil error dari pengisian 2 galon air yang berbeda tanpa kalman filter didapatkan hasil persentasi error dan rata – rata berat galon air. Gallon (A) 4,1% rata – rata 19,78kg dan gallon (B) 3,58% rata – rata 19,68kg sedangkan dengan menggunakan kalman filter didapatkan hasil gallon (A) 3,32% rata – rata 19,63kg sedangkan gallon (B) 3 % rata – rata 19,57kg.
Kata Kunci : Proses pengisian air minum isi ulang, Kalman filter.
S03-6611 | 661 | Koleksi Skripsi | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain