PENURUNAN OIL CONTENT DENGAN METODE DISSOLVED AIR FLOTATION MELALUI PRETREARTMENT KOAGULASI DAN FLOKULASI
ABSTRAK
Kandungan minyak dalam air yang melebihi ambang batas bisa mencemari lingkungan jika dibuang secara langsung tanpa melalui proses pengolahan limbah. Pada penelitian ini dilakukan studi kasus pengolahan limbah rekayasa yang mengandung minyak 1%, 2% dan 3% dengan menggunakan metode Dissolve Air Flotation (DAF) melalui pre treatment coagulant dan flocculant. Variabel bebas yang digunakan dalam penelitian ini yaitu tekanan dan waktu tinggal, dimana variabel tekanan terdiri dari 0,6 bar; 0,8 bar; 1 bar; 1,2 bar dan 1,4 bar sedangkan variabel waktu tinggal terdiri dari 5 menit, 15 menit, 30 menit, 45 menit dan 60 menit. Hasil dari penelitian ini didapatkan tekanan dan waktu tinggal yang maksimal yaitu pada tekanan 1,4 bar dan waktu tinggal 60 menit didapatkan oil removal tertinggi sebesar 98,32 % dan turbidity removal sebesar 92,31% pada limbah rekayasa 1 %, untuk limbah rekayasa 2 % dengan tekanan 1,4 bar dan waktu tinggal 60 menit oil removal 97,66 % dan turbidity removal 93,44 % sedangkan limbah rekayasa 3% mampu mencapai % oil removal 96,12 % dan % turbidity removal 84,04 %.
Kata kunci : Dissolved Air Flotation, Oil Removal, dan Turbidity Removal
S08-2281 | 228 | Koleksi Skripsi | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain