Perencanaan agregate pada pembuatan Front Cabinet TV di PT. Panggung Electric Corporation
ABSTRAK
Perencanaan produksi direncanakan dengan peramalan yang acak untuk menentukan kapasitas produksi, sehingga dapat memperlancar produksi. Proses produksi mulai dari penyediaan bahan baku sampai menghasilkan produk jadi.hal ini dibutuhkan agar proses produksi bisa lancar dengan biaya yang lebih ekonomis dan bisa memenuhi kebutuhan permintaan tepat pada waktunya, sehingga bisa mengurangi biaya-biaya yang ada dalam perusahaan tersebut.
Untuk menghindari adanya penumpukan barang di gudang, dan kekurangan pada produk lainnya, maka PT. PANGGUNG ELECTRIC CORPORATION memerlukan adanya perencanaan produksi dan peramalan permintaan yang baik. Alternative peramalan yang digunakan metode Regresi Linier dan metode Exponential Smoothing with Linear Trend. Sedangkan metode perencanaan produksi yang digunakan ada pada jangka medium 12 bulan, yaitu dengan Perencanaan Produksi Agregate.
Dari hasil peramalan permintaan Front Cabinet TV dengan metode Regresi Linier dan metode Exponential Smoothing with LinearTrend, diperoleh Mean Absolute Deviation (MAD) terkecil sebesar 736,25 pada metode Exponential Smoothing with LinearTrend. Dari hasil peramalan ini, maka data yang akan dimasukkan ke dalam Perencanaan Produksi Agregate, sehingga dengan kondisi operasi kerja reguler dan inventori diperoleh total biaya untuk 12 periode yang akan datang untuk Produksi Front Cabinet TV adalah sebesar Rp 6.780.920,-. Sedangkan untuk alternative perhitungan Total biaya produksi dengan kondisi operasi kerja reguler tanpa inventori didapat total biaya selama 12 periode yang akan datang untuk Produksi Frant Cabinet TV adalah sebesar Rp 4.252.920,-. Kesimpulan atas dasar total biaya produksi termurah sebaiknya perusahaan mengambil langkah tersebut sehingga mendapatkan laba atau keuntungan yang lebih besar.
Kata Kunci : Perencanaan Produksi Agregate, Paramalan, Front Cabinet TV, Proses Produksi
S02-1281 | 128 | Koleksi Skripsi | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain