APLIKASI SALES ORDER KONTRAK BERLANGGANAN INDIHOME DENGAN METODE EXTREME PROGRAMING BERBASIS ANDROID
ABSTRAK
Metode penjualan jasa internet, khususnya Indihome saat ini masih menghadapi masalah yakni kurang cepatnya data permohonan kontrak berlangganan baru yang akan diserahkan ke pihak administrator. Penelitian ini memiliki tujuan untuk membangun sebuah aplikasi sales order berbasis android yang tentunya lebih cepat, interaktif, dan menarik untuk kegiatan penjualan jasa telekomunikasi, khususnya Indihome. Pada penelitian menggunakan metode Extreme Programming, yang digunakan dalam membangun aplikasi sales order kontrak berlangganan Indihome yang dapat di akses oleh rekan-rekan sales, admin, dan teknisi PT Infomedia Nusantara. Kelayakan aplikasi dinilai dengan menyebarkan kuesioner yang dinilai oleh pengguna. Hasil data kuesioner, yang diperoleh dari penilaian sales, admin, dan teknisi pada aspek sistem, aspek user, dan aspek interaksi didapatkan nilai dari aspek sistem sebesar 71% , nilai dari aspek user sebesar 63% ,dan nilai dari aspek interaksi sebesar 68%. Aplikasi ini
layak untuk diterapkan dalam usaha penjualan jasa internet.
Kata Kunci : Indihome, Sales Order, Infomedia Nusantara, Metode Extreme Programming
S06-16011 | 1601 | Koleksi Skripsi | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain