Analisa perencanaan daya dan ukuran bucket elevator untuk material curah dengan variasi kapasitas 80-100 ton / jam jenis material semen - batu bara - pasir - batu kerikil, dan jarak pemindahan 10-20 m
ABSTRAKSI
Bucket Elevator merupakan suatu alat pemindah bahan yang digunakan untuk memindahkan bahan / material khususnya material curah seperti : semen, batu bara, pasir, batu kerikil dan sebagainya. Dari satu tempat ke tempat yang lain dengan arah lintasan pemindahan secara vertikal, Dalam perencanaan ini data – data yang diketahui adalah : berat beban curah (γ ), kecepatan bucket ( ν ), effisiensi pengisian ( ψ ). Faktor – faktor yang mempengaruhi ukuran dan daya daripada bucket elevator ialah : kapasitas (Q), jarak pemindahan ( H ), dan jenis material yang semuanya berbeda – beda dan divariasikan.
Dari hasil perhitungan yang didapatkan, menunjukkan bahwa besar kecilnya kapasitas bucket per satuan panjang elevator tidak dipengaruhi oleh jarak pemindahan ( H ) melainkan dipengaruhi oleh berat beban daripada material (γ ) itu sendiri. Sebaliknya besar kecilnya daya yang dibutuhkan sangat dipengaruhi oleh kapasitas pemindahan ( Q ), dan jarak pemindahan ( H ). Sedangkan untuk jenis material tidak berpengaruh sama sekali. Sebagai contoh : pada material semen yang dipindahkan dengan arah vertikal, didapatkan hasil antara lain : kapasitas bucket per satuan panjang elevator untuk jarak pemindahan 10 m adalah sebesar 15,432 ltr/m dan untuk jarak pemindahan 20 m adalah sebesar 15,432 ltr/m. Sedangkan untuk daya yang dibutuhkan untuk jarak pemindahan 10 m adalah sebesar 4,77 Kw dan untuk jarak pemindahan 20 m adalah sebesar 9,54 Kw. Untuk kapasitas 80 Ton/Jam dan kecepatan bucket 1,6 m/dt.
Kata kunci : bucket elevator, kapasitas, variasi
S02-2481 | 248 | Koleksi Skripsi | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain