KLASIFIKASI WAYANG KULIT DENGAN LEAST SQUARES SUPPORT VECTOR MACHINES (LS-SVM)
ABSTRAK
Wayang kulit merupakan kesenian asli Indonesia, dan memiliki tokoh – tokoh berjumlah ratusan. Dari masing – masing tokoh wayang kulit memiliki ciri yang membuat penonton tahu nama, karakter, watak, dan dari golongan mana tokoh tersebut. Dalam mengidentifikasi sebuah objek, banyak cara yang dapat dilakukan. Salah satunya adalah mengidentifikasi berdasarkan ciri garis tepi yang terdapat pada sebuah objek. Least Squares Support Vector Machines (LS-SVM) merupakan versi modifikasi dari Support Vector Machines (SVM). Least Squares Support Vector Machines (LS-SVM) dibuat untuk untuk memecahkan persamaan linear dengan cara yang lebih sederhana dibandingkan masalah pemrograman kuadratik yang dihadapi dalam Support Vector Machines SVM. Tujuan dari penelitian yang ingin dicapai menggunakan Least Squares Support Vector Machines (LS-SVM) untuk klasifikasi karakter wayang kulit. Deteksi tepi yang digunakan adalah canny. Jumlah data training 100 gambar. Jumlah data testing 60 gambar. Dengan mengkombinasikan deteksi tepi canny dan Least Squares Support Vector Machines (LS-SVM) diperoleh prosentase keakuratan 71,667 % dalam mengenali kelas wayang kulit.
Kata kunci : Wayang kulit purwa, Learning vector, LS-SVM, deteksi tepi Canny, Klasifikasi wayang kulit.
S06-16441 | 1644 | Koleksi Skripsi | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain