ANALISIS DAYA DUKUNG TIANG PANCANG DENGAN METODE STATIS DAN DINAMIS BERDASARKAN DATA NSPT PADA PEMBANGUNAN HOTEL AYOLA SURABAYA
Setiap proyek konstruksi yang terpenting adalah faktor keamanan, dimana terjamin
mutu strukturnya dan perencanaan tipe pondasi. Pondasi yang digunakan untuk pembangunan
Hotel Ayola Surabaya 10 lantai adalah pondasi dalam yaitu tiang pancang berdiameter 40 cm
berdasarkan data Standard Penetration Test (SPT). Dari data SPT menunjukkan bahwa jenis
tanah dominan adalah lempung dan sedikit variasi pasir. Tugas akhir ini bertujuan untuk
mengetahui perbandingan daya dukung tanah berdasarkan metode statis dan metode dinamis
dengan data SPT. Metode statis menggunakan metode Meyerhof dan Luciano Decourt, dan
metode dinamis menggunakan metode Hiley dan metode Modified ENR. Metode Meyerhof
kurang sesuai untuk perhitungan tanah lempung dan diperoleh nilai daya dukung tiang sebesar
11,83 ton. Sehingga pada daya dukung statis dipilih menggunakan metode Luciano Decourt
sebesar 134,71 ton beban rencana 92 ton. Daya dukung metode dinamis dipilih metode ENR
sebesar 97,068 ton. Dari hasil analisis didapat kesimpulan bahwa seharusnya daya dukung
metode dinamis metode statis beban sebesar 92 ton. Namun dari hasil analisa metode
dinamis metode statis beban rencana 92 ton. Selain itu dari mutu bahan diperoleh kekuatan
98% dari daya dukung statis. Sehingga dari kondisi tersebut maka tiang pancang diperlukan
penambahan mutu tiang pancang.
Kata kunci: Standard Penetration Test, Metode Meyerhof, Metode Luciano Decourt, Metode Hiley, Metode Modified ENR
S01-5941 | 594 | Koleksi Skripsi | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain