PERENCANAAN STRUKTUR PONDASI GENERATOR SET PT.GELORA DJAJA SURABAYA
ABSTRAK
Perencanaan pondasi mesin pada umumnya dapat dihitung dengan cara pendekatan yang
sederhana yaitu dengan mengalikan massa pondasi 2-3 kali massa mesin. Tapi ada yang terlewatkan
dalam perhitungan tersebut yaitu system perhitungan respon dinamis akibat getaran dari mesin itu
sendiri. Sedangkan perhitungan diatas berlaku untuk perhitungan pada kondisi statis saja. Apabila
respon dinamis diabaikan maka dampak yang ditimbulkan berupa kebisingan dan retak pada
bangunan sekitar, kemungkinan terburuknya bisa terjadi kegagalan struktur pondasi.
Maka untuk perencanaan pondasi dinamis mesin generator set PT. Gelora Djaja telah
dihitung berdasarkan data kondisi mesin yang ada, dan diperoleh hasil ukuran pondasi yang
digunakan 2 x 5 x 2,5 dengan nilai factor pembesaran dinamis akibat eksistensi vertical sebesar 1,00
≤ 1,00 ; untuk eksistensi horizontal sebesar 1,00 ≤ 1,00 ; dan untuk eksistensi rocking sebesar 1,00
≤ 1,00 ; Dengan menggunakan tulangan pokok D 36 – 120, penulangan geser D 10 – 300,
penulangan torsi D 10 – 80.
Kata kunci : Pondasi dinamis, respon dinamis, tulangan.
S01-6171 | 617 | Koleksi Skripsi | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain