ANALISA PENGARUH KUAT ARUS PENGELASAN PADA MATERIAL BAJA AISI 1045 DENGAN PROSES LAS GMAW
ABSTRAK
Distorsi yang timbul pada hasil pengelasan sering kali menimbulkan
masalah yang dapat menaikkan waktu pengerjaan dan biaya. Distorsi muncul
akibat masukan panas (H
nett
) yang tidak seimbang dengan kecepatan pendinginan
yang terjadi pada benda kerja saat proses pengerjaan benda kerja. Distorsi pada
hasil pengelasan bisa terjadi pada arah longitudinal, distorsi arah transversal,
distorsi sudut dan distorsi kombinasi. Distorsi akan menyebabkan bentuk akhir
yang tidak memenuhi syarat baik keindahan maupun bentuk dan dapat menjadi
bagian terlemah karena terganggunya distribusi tegangan.
Penelitian ini dibatasi hanya meniliti distorsi yang terjadi pada hasil las
untuk distorsi sudut dan distorsi transversal. Variabel yang digunakan adalah plat
Baja AISI 1045 dengan ketebalan 5 mm, 10 mm dan 15mm. Level yang
digunakan pada arus adalah 125 A, 150 A dan 175 A. pengelasan dengan manual
las GMAW menggunakan wire rod AWS A/SFA ER 70S-6 diameter rod 1,2 mm.
posisi pengelasan Back Weld. Proses pengerjaaan pengelasan dilakukan di BLK
Dukuh Menanggal Surabaya. Pengukuran distorsi sudut menggunakan rumus
trigonometri (arc tg α). Sedangkan untuk pengambilan data distorsi menggunakan
Dial Indikator. Pengambilan data dilakukan di Lab. Metalurgi Kampus ITATS
Surabaya.
Dari hasil penelitian didapat distorsi sudut terbesar akibat perubahan arus
150 A dengan ketebalan 5 mm, sedangkan distorsi arah transversal terjadi pada
plat arus 150 A dengan ketebalan 5 mm mencapai 3,091 mm. Pada analisa foto
struktur makro tidak terdapat cacat las. Dari hasil foto makro didapati semakin
besar kuat arus akan memperlebar daerah pengaru panas (HAZ) akibat dari
masukan panas pengelasan yang diterima, dan semakin tebal plat yang digunakan
maka daerah masukan panas (HAZ) semakin kecil akibat dari pertambahan luas
bidang.
Kata kunci : Parameter las, Pengelasan secara manual, Distorsi Transversal,
Distorsi Sudut, Foto Struktur Makro
S02-10851 | 1085 | Koleksi Skripsi | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain