STUDI KASUS PERBANDINGAN WAKTU PENYELESAIAN DAN JAM ORANG PADA PROSES FABRIKASI SISTEM PERPIPAAN DI PROYEK WELL HEAD PLATFORM MADURA BD DIVISI REKAYASA UMUM PT.PAL INDONESIA
ABSTRAK
Pemasangan sistem perpipaan di proyek WHP Madura BD memerlukan
ketelitian dan ketepatan yang akan berpengaruh terhadap lama waktu penyelesaian
dan penggunaan jumlah jam orang. Dalam penulisan ini, akan dilakukan
penelitian tentang perbedaan antara perencanaan dan realisasi dilapangan untuk
penentuan lama waktu penyelesaian dan pemakaian jumla h jam orang pada
pemasangan sistem perpipaan di proyek Well Head Platform (WHP) Madura BD.
Hasil dari penelitian disimpulkan bahwa besarnya jam orang sebesar 5340 J.O
dari perencanaan 4734 J.O, sehingga mengalami kenaikan sebesar 510 J.O atau
10,78 %. Sedangkan waktu penyelesaian mengalami keterlambatan 10 hari dari 90
hari jadwal perencanaan. Untuk standar kerja yang harus dipenuhi oleh 1 grup
yang terdiri dari 5 orang adalah perolehan pekerjaan pipa dengan diameter 1 inch
per grup dapat menghasilkan 8 inch jumlah joint, diameter 2 inch per grup dapat
menghasilkan 11 inch jumlah joint, diameter 3 inch per grup dapat menghasilkan
17 inch jumlah joint, diameter 4 inch per grup dapat menghasilkan 22 inch
jumlah joint dan diameter 6 inch dapat menghasilkan 27 inch jumlah joint. Serta
faktor-faktor yang mempengaruhi meliputi sumber daya manusia (SDM), material
dan metode pelaksanaan pekerjaan. Hubungan antara kebutuhan jam orang untuk
perencanaan dengan jenis sistem perpipaan mempunyai fungsi persamaan dengan
Y = 394,2 x -235,8 sedangkan realisasinya Y = 438,6 x -255.
Kata kunci: standar kerja, jam orang, waktu penyelesaian
S05-1941 | 194 | Koleksi Skripsi | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain