ANALISA ENGINE PROPELLER MATCHING PADA KAPAL LCT UNTUK MEMPEROLEH DAYA PROPULASI YANG EFISIEN
ABSTRAK
Kapal Landing Craft Tank ( LCT ) Lembu Sura merupakan kapal LCT yang
dimodifikasi menjadi kapal ternak untuk melayani rute pelayaran Kalianget –
Kangean. Pada penelitian sebelumnya hanya dilakukan analisa modifikasi fungsi
kapal tanpa mempertimbangkan analisa performa kecepatan kapal beserta Engine
Propeller Matching. Penelitian lanjutan ini difokuskan menganalisa Engine
Propeller Matching kapal LCT Lembu Sura dengan data-data kapal tetap.
Analisis Engine Propeller Matching, dilakukan pada penentuan tahanan kapal
menggunakan bantuan Software Maxsurf versi 20. Analisis besarnya tahanan akan
dipakai dasar untuk penentuan BHP mesin induk dan tipe propeller yang cocok.
Pemilihan propeller didasarkan pada seri Wegeningen type B. Berdasarkan hasil
analisa yang dilakukan, kapal LCT Lembu Sura memiliki tahanan kapal sebesar
6.1 KN dengan daya sebesar 75,7 kW, saat kondisi service. Propeller yang dipilih
adalah type B3-35, diameter 0,97 m dan nilai efisiensi 0,497.
Kata kunci : Engine Propeler Matching, Propeler, Tahanan Kapal
S05-1971 | 197 | Koleksi Skripsi | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain