DESAIN PONDASI TIANG PANCANG PADA PROYEK RUMAH TINGGAL SEDERHANA TIGA LANTAI DI KOMPLEK PERSADA MAS BANJARMASIN, KALIMANTAN SELATAN
ABSTRAK
Kota Banjarmasin adalah salah satu kota yang berpenduduk padat di Kalimantan Selatan, Indonesia. Dengan perkembangan penduduk yang begitu pesat maka kebutuhan perumahan menjadi salah satu kebutuhan pokok. Dari uji sondir tanah yang dilakukan sebanyak 2 titik pada pembangunan kompleks perumahan di Banjarmasin memiliki kondisi tanah dasar tanah gambut sedalam 8 meter. Dengan kondisi tanah gambut maka perencanaan pondasi perlu dilakukan guna untuk mendapatkan pondasi yang aman terhadap gaya-gaya yang terjadi. Salah satu alternatif pondasi yang digunakan untuk perencanaan pada tanah gambut adalah pondasi dalam yaitu pondasi tiang pancang.
Tahap perencanaan dimulai dengan mengumpulkan data tanah 2 titik sondir, data pembebanan pada bangunan, dan data spesifikasi tiang pancang. Dari data tersebut dilakukan perhitungan dengan menggunakan rumus meyerhof untuk mendapatkan daya dukung ijin tiang degan variasi bentuk dan dimensi yaitu dengan dimensi Ø 50 cm, Ø 40 cm, Ø 30 cm, 50 x 50 cm, 40 x 40 cm, 30 x 30 cm. Kemudian dilakukan perhitungan efesiensi dan perhitungan distribusi beban pada tiang untuk setiap masing-masing dimensi dan bentuk.
Dari hasil perhitungan diperoleh pondasi yang aman dan ekonomis terhadap gaya aksial yang terjadi yaitu pondasi dengan dimensi 40 x 40 cm, efesiensi 80,4%, jumlah tiang 5 buah dengan daya dukung kelompok tiang sebesar 120,36 ton yang mampu menahan gaya aksial sebesar 120,06 ton.
Kata kunci : pondasi tiang pancang, sondir, daya dukung pondasi
S01-6451 | 645 | Koleksi Skripsi | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain