STUDI EKSPERIMENTAL VARIASI BEDA ORIFICE TERHADAP PERFORMA POMPA SENTRIFUGAL DENGAN PENAMBAHAN INVERTER
ABSTRAK
Perubahan Teknologi menjadikan pola tingkah manusia yang berhubungan
dengan kehidupan seringkali diperluas. Orang romawi kuno menggerakan
roda gigi dengan memakai kuda, tenaga budak, dan mungkin juga tenaga
air Untuk itu manusia menciptakan alat yang dapat membantu
meringankan beban untuk memindahkan air, salah satunya adalah pompa.
Pompa merupakan suatu alat yang digunakan untuk mengubah energi
mekanis menjadi energi hidrolis. Secara umum pompa digunakan untuk
memindahkan fluida dari suatu tempat ke tempat yang lain dengan
menaikkan tekanan fluida tersebut, dan pompa memberikan energi kepada
fluida yang dipompanya. Pompa sentrifugal ini memvariasikan orifice
yang berbeda – beda, metode yang digunakan sebagai analisa. Dalam
analisa ini dilakukan perbandingan hasil orifice yang berbeda.
Pengambilan data dilakukan pada variable kapasitas air, discharge, dan
orifice, hasil penelitian dan analisa diperoleh : Untuk nilai maksimum dari
keempat variasi orifice yaitu : untuk orifice 0% memiliki nilai maksimum :
kapasitas (Q) 0,4295 m
3
/s, discharge 31,9 cm, orifice 29,7 cm. Untuk
variasi orifice 25% memiliki nilai maksimum : kapasitas (Q) 0,5444 m
3
/s,
discharge 37,5 cm, orifice 37,7. Untuk orifice 50% memiliki nilai
maksimum : kapasitas (Q) 0,4727 m
3
/s, discharge 33,6 cm, orifice 32,8
cm. Untuk orifice 75% memiliki nilai maksimum : kapasitas (Q) 0,4338
m
3
/s, discharge 32,2 cm, orifice 30,1. Orifice yang dihasilkan
menggunakan variasi flange pada pipa discharge lebih besar dibanding
orifice tanpa menggunakan flange
Kata kunci : pompa sentrifugal,variasi orifice, inverter
S02-11381 | 1138 | Koleksi Skripsi | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain