SIMULASI NUMERIK VARIASI DIAMETER TERHADAP ALIRAN DI DALAM POMPA HYDRAM SUSUNAN ILK DENGAN SOFTWARE AUTODESK CFD 2014
ABSTRAK
Pompa hydram merupakan suatu teknologi tepat guna yang dapat
menjadi alternative dalam penghematan energi ditengah isu semakin menipisnya
energi cadangan yang ada di bumi. Pompa hydram bekerja dengan memanfaatkan
energi potensial dari air itu sendiri untuk menghantarkan air tersebut ke suatu
tempat yang lebih tinggi. Pompa hydram bekerja dengan memanfaatkan efek palu
air yang didapatkan dengan menghentikan aliran air secara tiba-tiba. Sehingga
tidak memerlukan energi listrik ataupun bahan bakar minyak ( solar,bensin,dll )
dalam proses pengoperasiannya. Demikian halnya dengan karakteristik suatu
fluida kerja. Pada perkembangannya untuk mengetahui karakteristik suatu fluida
di dalam pompa dapat dilakukan dengan suatu metode simulasi numerik atau yang
biasa disebut dengan CFD (Computational Fluid Dynamic). Dengan mengetahui
properti fisik dari fluida maka akan bisa didapatkan simulasi dari fluida tersebut.
Hal ini dapat menjawab suatu problematika dalam perkembangan penelitian
hydraulic ram pump ( HYDRAM ).
Dalam penelitian ini dilakukan metode simulasi numerik untuk
mengetahui karakteristik aliran di dalam pompa hydram. Simulasi numerik
menggunakan software autodesk CFD 2014. Variabel yang di simulasikan adalah
ketinggian air jatuh mulai dari 1 meter hingga 3 meter dan variasi diameter
berukuran 2 inch, 2,5 inch, dan 3 inch.
Hasil yang di dapatkan dari simulasi numerik ini menunjukkan bahwa
ketinggian air jatuh untuk distribusi kecepatan yang terbaik yaitu pada ketinggian
3 meter dengan diameter 2 inch yang memiliki kecepatan 40 – 50 m/s. Sedangkan
untuk distribusi tekanan yang terbaik yaitu dengan ketinggian 2 meter pada
diameter 2 inch, dimana tekanan yang terjadi bernilai 22 – 24 Bar pada aliran
menuju katup limbah dan 26 – 34 Bar pada aliran yang menuju katup delivery.
Kata kunci : CFD, pompa hydram, tekanan hammer, variasi diameter
S02-11881 | 1188 | Koleksi Skripsi | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain