APLIKASI PEMANFAATAN GPS DAN WEBSOCKET UNTUK MEMANTAU JADWAL KERJA KARYAWAN DI LAPANGAN BERBASIS ANDROID
ABSTRAK
Aplikasi Employee Management System dewasa ini mengalami perkembangan yang
cukup pesat seiring dengan berkembangnya teknologi GPS, Sistem Informasi Geografis
(SIG) dan komunikasi data. Aplikasi ini sangat bermanfaat di bidang manajemen
perusahaan untuk pemantauan jadwal pergerakan karyawan sehingga mempermudah
pihak perusahaan untuk melakukan pemantauan jadwal dan kedisiplinan karyawan. Di
sisi lain perkembangan teknologi internet khususnya smartphone berbasis android
memungkinkan informasi dapat beredar dengan cepat tanpa ada batasan waktu dan
tempat. Integrasi teknologi websocket server ke dalam aplikasi employee management
system akan mempermudah proses pemantauan posisi karyawan tidak hanya dapat
diakses pada pusat kontrol saja melainkan kapan dan dimana melalui ponsel android
yang terhubung dengan internet tanpa ada batasan waktu dan tempat. GPS digunakan
sebagai alat penunjuk koordinat latitude dan longitude. Websocket sendiri sebagai
perantara server dan client untuk bertukar informasi latiitude dan longitude, Hasil
pengujian akurasi GPS pada lokasi terbuka adalah 90% akurat, sedangkan pada lokasi
semi terbuka adalah 70% akurat, dan pada lokasi tertutup 40% akurat.
Kata Kunci : aplikasi jadwal dan pemantauan karyawan,GPS, websocket,latitude,
longitude.
S06-16921 | 1692 | Koleksi Skripsi | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain