SISTEM PAKAR UNTUK MENDIAGNOSIS PENYAKIT TBC PARU DENGAN METODE FORWARD CHAINING
Tuberkulosis (TBC Paru) merupakan penyakit infeksi menular yang
disebabkan oleh Mycobacterium tuberculosis dan paling sering bermanifestasi di
paru. Mycobacterium ini ditransmisikan melalui droplet di udara, sehingga
seorang penderita tuberkulosis merupakan sumber penyebab penularan
tuberkulosis pada populasi di sekitarnya. Banyak penderita yang tidak mengetahui
gejala-gejala penyakit TBC Paru, sehingga tidak dapat mencegahnya di awal.
Oleh karena itu, dibuatlah Sistem Pakar Diagnosa Penyakit TBC yang dapat
digunakan untuk mendeteksi adanya penyakit TBC dalam paru-paru seseorang.
Metode yang digunakan dalam Sistem pakar adalah teknik forward
chaining, yaitu metode pencarian atau teknik pelacakan ke depan yang dimulai
dengan informasi yang ada dan penggabungan rule untuk menghasilkan suatu
kesimpulan atau tujuan, dan ditampilkan dalam bentuk website. Pemilihan metode
ini adalah untuk mempermudah pendiskripsian masalah yang dimulai dari
pengindentifikasian gejala peyakit hingga didapatkan solusi diamana penulusuran
yang dilakukan adalah kedepan yang dimulai dengan satu atau beberapa fakta
sehingga didapatkan hasil atau goal.
Aplikasi ini mempunyai tingkat keberhasilan sesuai dengan apa yang
diharapakan oleh pakar, hal ini dapat dibuktikan dengan adanya uji coba dengan
metode testing (pengujian). Pengujian sistem dilakukan dengan cara setiap user
mencoba menginputkan sebuah data dengan inputan kriteria yang diinginkan oleh
user. Dari uji coba 30 kali percobaan maka dihasilkan akurasi sebayak 80%.
Kata kunci : sistem pakar, forward chaining, Tuberkulosis
S13-2021 | 202 | Koleksi Skripsi | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain