DESAIN TEMPAT DUDUK PRIORITAS UNTUK LANJUT USIA DI RUANG TUNGGU STASIUN
ABSTRAK
Sedikit stasiun yang memfasilitasi penumpang prioritas (Lanjut Usia) pada
saat menunggu Kereta. Tempat duduk prioritas dibuat khusus untuk ibu hamil, ibu
yang membawa anak dibawah umur/bayi, orang lanjut usia, dan orang yang
memiliki keterbatasan fisik(penyandang cacat).penelitian ini untuk membuat
fasilitas tempat duduk bagi prioritas yang diutamakan kepada penumpang lanjut
usia. Pendekatan desain berfokus pada ergonomic penumpang yang diambil dari
tingkah laku penumpang prioritas tersebut, dengan mengutamakan kenyamanan
dan keamanan penumpang dan barang bawaan.
Penelitian dilakukan dengan metode kualitatif dan kuantitatif (metode
campuran). Pengalian data Lapangan dan Pustaka dilakukan untuk di analisa
menggunakan analisis SWOT, dan analisis kompetitif, hasil analisis didapatkan
sintesa desain yang akan dibuat menjadi desain awal. Konsep desain pada produk
ini adalah konsep “Comfortable Design”.
Produk Tempat Duduk didesain sesuai kebutuhan Lanjut Usia, Baik Ukuran,
Bentuk, dan Fungsinya. Penempatan Produk di letakkan di ruang tunggu Stasiun
maka Pewarnaan Produk berdasarkan pada identitas dari PT.KAI (Kereta Api
Indonesia), Warna pada identitas PT.KAI Juga Dipilih berdasarkan analisis
Kenyamanan penumpang tersebut. hasil penelitian atas didapatkan produk yang
dapat dengan nyaman dipakai oleh penumpang prioritas lanjut usia. dalam
desainnya ukuran, bentuk, dan fungsinya dibuat dengan sesuai kebutuhan
penumpang prioritas lanjut usia.
Kata Kunci : Desain, Kursi, Lansia, Prioritas, Stasiun
S16-2041 | 204 | Koleksi Skripsi | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain