PENENTUAN JUMLAH DAN LOKASI GUDANG PENYANGGA PT. PETROKIMIA GRESIK DI WILAYAH KALIMANTAN PASCA APLIKASI SINGLE RESPONSIBILITY CONCEPT
ABSTRAK
Salah satu upaya pemerintah dalam memperbaiki perpupukan nasional adalah dengan mendirikan sebuah holding company yaitu Pupuk Indonesia Holding Company (PIHC). Upaya tersebut juga diiringi dengan konsep pemasaran dan pendistribusian baru yang dinamakan Single Responsibility Concept yaitu pengelolaan wilayah pemasaran dan distribusi yang ditangani oleh satu penanggung jawab. Area pendistribusian yang diamati adalah Provinsi Kalimantan Barat yaitu provinsi yang pasokannya berasal dua produsen yaitu PT. Petrokimia Gresik dan PT. Pupuk Kalimantan Timur. Oleh karena itu diperlukan penyesuaian jaringan logistik berupa pengkonsolidasian gudang penyangga milik PT. Petrokimia Gresik dengan gudang baru hasil pengalihan dari PT. Pupuk Kalimantan Timur untuk mendapatkan konfigurasi yang paling efisien. Model yang digunakan dalam pemilihan lokasi fasilitas ini adalah integer linear programming dengan pendekatan single-source capacitated multi-product models yang akan dijalankan dengan perangkat lunak LINGO. Dalam siklus satu tahun, kondisi dibagi menjadi peak season, mid season, dan off season untuk memperhitungkan kondisi permintaan yang musiman. Running dilakukan pada setiap musim, dihasilkan solusi untuk jumlah gudang penyangga yang optimal dari segi biaya operasional adalah sebanyak 9 gudang dengan rincian gudang penyangga baru yang akan diteruskan masa sewanya sebanyak 6 gudang yaitu gudang Bengkayang, Singkawang, Sanggau, Sintang, Landak dan Melawi. Untuk gudang lama, yang perlu tetap dioperasikan ada 3 gudang antara lain gudang Pontianak I, Pontianak II dan Pontianak III dan gudang penyangga yang dianggap kurang efisien dan lebih baik tidak diteruskan masa sewanya adalah Gudang Kapuas Hulu. Dan total biaya operasional gudang penyangga terpilih dihasilkan biaya sebesar Rp 48.633.279.000,- dalam kurun waktu 1 tahun.
Kata kunci: Capacitated multi-product models, Facility location, Integer Programming, LINGO
S07-6881 | 688 | Koleksi Skripsi | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain