PENGARUH VARIASI PEMAKAIAN CDI (CAPACITOR DISCHARGE IGNITION) DAN BAHAN BAKAR TERHADAP MOTOR BAKAR BENSIN 160 CC 4 LANGKAH 1 SILINDER
ABSTRAK
Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji karakteristik performa mesin sepeda motor Honda Megapro yang menggunakan CDI (Capacitor Discharge Ignition) Standart (genuine) dan CDI Shogun, dan untuk mengetahui perbedaan karakteristik performa mesin sepeda motor yang menggunakan CDI Standart dan CDI Shogun.
Metode yang dipergunakan adalah eksperimen. Objek penelitian yaitu sepeda motor Honda Megapro 1 silinder 160 cc. peralatan yang dipergunakan untuk melakukan pengukuran daya kendaraan yaitu Dynotest sepeda motor. Eksperimen dilakukan dengan kondisi sepeda motor masih sesuai dengan standart pabrik (tidak dilakukan modifikasi).
Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) sepeda motor dengan CDI Standart menghasilkan daya tertinggi 6,0634 Hp yang diperoleh pada 4500 rpm dan torsi tertinggi adalah 9,60 Nm pada 4500 rpmsedangkan setelah CDI nya diganti dengan CDI Shogun, daya tertinggi 1,30813 Hp pada 4000 rpm dan torsi 5,64 Nm pada 4000 rpm. (2) ada perbedaan performa mesin yang menggunakan CDI Standart dan CDI Shogun. Daya tertinggi dicapai pada hampir semua variasi CDI Shogun, yaitu sebesar 1,30813 Hp. Torsi tertinggi diperoleh dengan memajukan timing CDI Shogun 2 derajat, yaitu 5,64 Nm pada 4000 rpm.
Kata Kunci : performa mesin, CDI standart, CDI shogun.
S02-12231 | 1223 | Koleksi Skripsi | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain