PERANCANGAN PROTOTYPE SISTEM PENGHITUNG SPACE PARKIR UNTUK 2 LANTAI DENGAN MENGGUNAKAN PENGOLAHAN CITRA DIGITAL
ABSTRAK
Ketersediaan ruang parkir tidak terlepas dari pengaturan tata letak ruang parkir yang efektif dan kapasitas ruang parkir serta pelayanan parkir yang baik sehingga dapat mengoptimalkan fasilitas parkir kendaraan. Ada beberapa cara yang dapat digunakan, salah satunya dengan pengolahan citra digital yang digunakan untuk memproses sebuah citra dengan cara memanipulasinya dengan suatu data gambar yang diinginkan untuk mendapatkan informasi tertentu dari gambar yang diamati.Pengolahan citra digital merupakan metode yang digunakan untuk mengolah atau memproses dari gambar asli sehingga menghasilkan gambar lain yang sesuai dengan kebutuhan. Tujuan penelitian ini adalah menggabungkan teknologi image processing dengan prorotype smart parking. Merancang sebuah pendeteksi space parkir berdasarkan jumlah lingkaran dalam area parkir. Sebagai input system digunakan webcam untuk input video yang mengambil object lingkaran. Deteksi lingkaran dengan menggunakan penggabungan metode deteksi tepi Canny dan Hough Transform. Dari perancangan sistem yang telah dijelaskan diatas didapatkan hasil bahwa penggabungan Canny dan Hough Transform dapat berjalan baik dengan tingkat keberhasilan 100 %. Dan tingkat keberhasilan pada uji lapangan tanpa halangan sebesar 100% dan dengan halangan 76,47% dengan intensitas cahaya antara 110 – 114 lux.
KATA kUNCI : Penghitung space parkir, kamera, pengolahan citra digital
S03-7401 | 740 | Koleksi Skripsi | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain