Analisis pengendalian bentuk geram (Chips Control), proses pada mesin Bubut (Turning) untuk material baja lunak (Mild Steel) dengan pahat HSS
ABSTRAK
Dalam proses permesinan khususnya di mesin bubut proses pengendalian geram pada pemotongan kecepatan tinggi maupun kecepatan rendah mendapatkan geram yang baik sesuai dengan tingkatan jenis-jenis geram. Dengan memvariasikan putaran mesin dan dan kedalaman potong maka dapat diketahui bulk rasio dan gaya potongnya
Untuk mengetahui hal tersebut, dilakukan penelitian dengan cara mengatur dan dihitung variasi putaran mesin dan kedalaman potong sehingga dapat dilihat karakteristik bentuk geram, bulk ratio dan daya potong yang dihasilkan untuk dilakukan Variasi putaran mesin (n) yaitu : n1= 300 rpm, n2= 400 rpm, n3= 420 rpm dan kedalam potongan (a) yaitu : a1= 1 mm, a2= 1,5 mm, a3= 2 mm pada feeding konstan = 0,0158 inch/put.
Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan, bentuk geram yang bagus adalah tipe washer type helical chips terdapat pada percobaan ke 1 s/d 8, bentuk geram yang tidak bagus adalah tipe ribbon chips (tipe 1) terdapat pada percobaan ke 9, dari analisis grafik semakin besar kedalam potong maka daya potong makin besar hal ini disebabkan besarnya daya potong dipengaruhi oleh kedalaman potong, dimana makin besar nilai kedalaman potong maka luas penampang geram bertambah besar pula, sehingga gaya dan daya potong makin besar.
Kata kunci : bulk rasio, bentuk geram, gaya potong, putaran mesin, kedalaman potong dan feeding
S02-3341 | 334 | Koleksi Skripsi | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain