ANALISA KINERJA SEPEDA PORTABLE DENGAN MENGGUNAKAN SISTEM TENAGA SURYA DENGAN KAPASITAS 150WP
Abstrak
Disaat energi fosil setiap tahunnya semakin berkurang,maka manusia harus
mencari sumber energi alternatif lainnya. Salah satunya untuk penghematan BBM
maka dibuatlah sepeda listrik tenaga surya. Prinsip sepeda listrik ini adalah
penggunaan panas matahari yang dikonversikan menjadi energi listrik. Dimana
sepeda listrik energi matahari ini merupakan alat transportasi yang ramah
lingkungan. Pada penelitian kali ini variasi beban 60Kg, 80Kg,100Kg Dan variasi
kemiringan jalan 0°, 6°, 16° dilakukan dalam rangka untuk mengetahui kinerja dari
alat ini. Hasil penelitian ditunjukkan dengan pengisian baterai yang sama maka
beban 60Kg menghasilkan panjang lintasan yang lebih besar dari pada beban yang
lain. Disamping itu untuk beban yang lebih kecil yakni 60Kg menghasilkan masa
waktu habis baterai lebih lama dari beban – beban yang lain. Dengan jarak tempuh
yang sama, jalan dengan kemiringan 16° memiliki waktu tempuh yang lebih lama
dari pada jalan dengan kemiringan yang lain.
Kata kunci : Sepeda listrik tenaga surya. Variasi beban 60 Kg, 80Kg, Dan 100Kg.
Variasi kemiringan jalan 0°, 6°, dan 16°.
S02-12511 | 1251 | Koleksi Skripsi | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain