EKSPERIMEN PEMBERIAN UANG MAKAN DALAM MENINGKATKAN PRODUKTIVITAS TENAGA KERJA DI PROYEK PEMBANGUNAN PERUMAHAN NATURA RESIDENCES
ABSTRAK
Developer untuk mencapai tujuan menyediakan perumahan yang layak bagi masyarakat
diperlukan kontraktor yang mempunyai tenaga kerja dengan tingkat produktivitas tinggi agar
terhindar dari keterlambatan dan hasil yang didapatkan sesuai dengan keinginan pihak
developer. Untuk mengantisipasi hal yang tidak diinginkan, kontraktor harus mempunyai
metode dalam meningkatkan produktivitas tenaga kerja diproyek perumahan Natura Residences
oleh karena itu, Penelitian ini dilakukan untuk meningkatkan produktivitas tenaga kerja dengan
cara memberikan uang makan kepada tenaga kerja yang mengerjakan proyek pembangunan
perumahan Natura Residences. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian kuantitatif dengan
pendekatan survei dan kuesioner. Kerangka penelitian menggunakan experimen kuasi ulang non
random yaitu memilih sampel sampel secara tidak random dan sampel dibagi menjadi 2
kelompok yang sudah dilakukan dihitung validitas, reliabilitas, normalitas dan homogenitas.
Sedangkan teknik pengumpulan data menggunakan data primer yang didapatkan melalui survei
dan kuesioner dilapangan. Dari hasil kuesioner dilakukan uji perbandingan antara kelompok 1
yang berjumlah 15 orang diberikan perlakuan dengan kelompok 2 yang berjumlah 15 orang
tidak diberikan perlakuan. Uji perbandingan dilakukan dengan menggunakan uji t dua mean
data tidak berpasangan dengan separate model. Hasil perbandingan diketahui nilai t hitung
lebih besar dari nilai t tabel (3,541>2,048). Dari nilai tersebut menunjukkan bahwa uang makan
berpengaruh dalam meningkatkan produktivitas tenaga kerja dipembangunan perumahan Natura
Residences.
Kata Kunci : Uang makan, Produktivitas tenaga kerja, Pembangunan perumahan Natura
Residences.
S01-6841 | 684 | Koleksi Skripsi | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain