PERENCANAAN DAN PERANCANGAN FASILITAS PELATIHAN DAN GALERI JEMBER FASHION CARNAVAL DI KOTA JEMBER
ABSTRAK
Berkembangnya kota Jember di bidang fashion dengan acara karnavalnya yangdiadakan setiap tahun ini membuat kota Jember disorot sebagai salah satu kota karnaval.Talent-talent dari Jember Fashion Carnaval sering diundang ke berbagai kota untuk acarafashion show, bahkan sampai diundang ke kancah Internasional. Perancangan dan
Perencanaan Fasilitas Pelatihan dan Galeri Jember Fashion Carnaval di Kota Jember inimemfasilitasi peragaan busana karnaval dalam pelatihan untuk para model dan juga untukpara perancang busana agar dapat meningkatkan kualitas peragaan busana yang akandiselenggarakan. Dengan meningkatkan kualitas karnaval maka juga dapat meningkatkanpemasukan kota Jember di bidang pariwisata. Galeri disini digunakan sebagai tempat pameranbusana yang digunakan pada acara Jember Fashion Carnaval dan foto-foto dokumentasi saat
acara fashion show sedang berlangsung, sehingga para pengunjung dapat mengamati busanaJember Fashion Carnaval. Diterapkannya tema arsitektur perilaku adalah untuk
menyesuaikan fasilitas bangunan dan fungsi bangunan dengan perilaku dari penggunabangunan sehingga dapat menunjang kegiatan yang sedang berlangsung.
Konsep makro “rekreatif” diaplikasikan ke seluruh site baik dalam bentuk, ruang dan
tatanan lahan sehingga bangunan akan terasa ciri khas yang kreatif dari Jember Fashion
Carnaval. Mikro konsep bentuk “dinamis” diaplikasikan dengan bentuk bangunan mengambil
dari bentuk sayap yang biasanya digunakan pada saat acara karnaval berlangsung. Sayapdisini biasanya menjadi vocal point di setiap busana karnaval. Pada desain yang ditonjolkanadalah bentuk lengkung-lengkung yang menyerupai sayap yang dikombinasikan dengan
warna bangunan yang berwarna-warni sehingga kesan dari meriahnya karnaval tersebut adadalam bentuk bangunan. Mikro konsep ruang “komunikatif” diaplikasikan dengan penerapansirkulasi antar ruang yang saling terhubung sama lain sehingga mewujudkan sirkulasi yang
memudahkan akses baik pengunjung maupun pengelola. Penerapan material pada setiapruangan juga disesuaikan dengan fungsi dari ruangan tersebut. Mikro konsep tatanan lahan
”terarah” diaplikasikan dengan mempermudah dan memperjelas sirkulasi dengan memberikanpengarah yang jelas.
Kata kunci : Jember Fashion Carnaval, Karnaval, Fashion Show
S04-4271 | 427 | Koleksi Skripsi | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain