RANCANG BANGUN SISTEM MONITORING SUHU,GERAK DAN GAS UNTUK KEAMANAN RUMAH BERBASIS INTERNET OF THINGS
Perkembangan teknologi saat ini sudah semakin berkembang. Keamanan
rumah merupakan hal yang penting untuk menunjang kenyamanan dan keamanan
bagi penghuni rumah. Dengan meningkatnya jumlah pemakai internet yang
semakin pesat selama beberapa tahun terakhir, maka internet menjadi bagian yang
tidak terpisahkan dari kehidupan sehari - hari. Pengendalian peralatan rumah
tangga berbasis Internet of Things menggunakan komputer atau perangkat seluler
untuk mengontrol rumah secara mendasar melalui jaringan internet dari mana saja
di seluruh dunia. Website menjadi media penerima informasi dari sensor yang saat
ini banyak digunakan pada sistem yang mengggunakan teknologi Internet of
Things dikarenakan sangat mendukung dan mudah penggunaanya. Uji coba
dilakukan dengan 2 parameter yaitu pengujian delay dan thoughput, untuk
pengujian delay yang dilakukan adalah menghitung rata – rata dari kolom time
delta yang terdapat pada hasil capture komunikasi jaringan menggunakan
wireshark, sedangkan pengujian throughput dilakukan dengan cara menghitung
jumlah data yang dikirim dibagi dengan waktu pengiriman data. Dari hasil
pengujian didapatkan hasil rata – rata delay sebesar 149ms dengan delay tertingi
sebesar 265ms dan mempunyai rata – rata throughput sebesar 336kbps dengan
nilai throughput tertinggi sebesar 470kbps.
Kata kunci : Internet of Things, Keamanan rumah, Sensor, Monitoring.
S06-18181 | 1818 | Koleksi Skripsi | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain