ANALISA GEOMETRI DAN POLA PELEDAKAN UNTUK MENGURANGI PENGGUNAAN ROCK BREAKER DI PT.ARGA WASTU KABUPATEN REMBANG JAWA TENGAH
ABSTRAK
PT. Arga Wastu melakukan kegiatan pembongkaran dengan cara pengeboran dan
peledakan dengan menggunakan metode tambang terbuka (kuari). Peledakan akan
menghasilkan fragmentasi batuan, namun masih digunakannya Rock Breaker
sebagai pemecah Boulder. Ukuran fragmentasi batuan hasil peledakan sangat
penting untuk diperhatikan di karenakan dapat menentukan keberhasilan sebuah
peledakan. Tujuan Penelitian ini adalah untuk mengetahui geometri aktual yang
dipakai dalam peledakan PT. Arga Wastu. Metode yang digunakan untuk
menghitung nilai fragmentasi batuan adalah metode teoritis Kuz-Ram. Dengan
mengatasi masalah Boulder dapat di lakukan usulan geometri menurut persamaan
C. J. Konya dengan tetap mempertimbangkan faktor ekonomi dari rancangan
geometri peledakan tersebut. Hasil penelitian menunjukkan dari lima metode
usulan geometri, di dapatkan hasil yang lebih baik pada geometri usulan pertama
di karenakan lebih sedikitnya material yang tertahan pada ukuran screen, yaitu >
15 cm sebesar 57,34%, > 30 cm sebesar 13,28%, > 45 cm sebesar 1,36%, dan >
60 cm sebesar 0,06%. Berdasarkan usulan geometri menurut persamaan C. J.
Konya telah menghasilkan fragmentasi yang sesuai, sehingga dapat mengurangi
penggunaan Rock Breaker. Oleh karena itu, disarankan untuk dapat menggunakan
salah satu geometri usulan yang ada.
Kata Kunci : Boulder, Fragmentasi, Geometri, Peledakan, Rock Breaker
S11-2411 | 241 | Koleksi Skripsi | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain