ANALISIS KEKUATAN SAFETY HELMET PADA PEKERJAAN KETINGGIAN DI PROYEK KONSTRUKSI
ABSTRAK
Menurut Departemen Tenaga Kerja dan Transmigrasi RI tahun 2015 menyebutkan, bahwa selama sehari
terdapat lima tenaga kerja meninggal pada saat bekerja. Pada Permenaker Nomor 9 Tahun 2016 tentang
Keselamatan dan Kesehatan Kerja dalam Pekerjaan Ketinggian, bahwa setiap pekerjaan yang berada
pada ketinggian harus dilengkapi peralatan keselamatan salah satunya adalah safety helmet. Tujuan
penelitian adalah mengetahui besar gaya pekerja yang jatuh dari ketinggian serta mengetahui gaya
maksimum yang dapat diterima oleh pemodelan. Metode yang digunakan adalah finite element method
dengan bantuan software Ansys v15.0. Berat pekerja diasumsikan sebesar 100 kg dan tinggi jatuh yang
dihitung adalah 1,6 meter, 1,8 meter dan 2,0 meter. Hasil output software Ansys v15.0 berupa analisis
deformation dan stress. Hasil dari penelitian, nilai deformation dan stress semakin besar apabila tinggi
jatuh suatu pekerja semakin tinggi. Gaya maksimum yang dapat ditahan oleh pemodelan adalah sebesar
410.000 N dengan tinggi jatuh sebesar 4,179 meter. Bagi pekerja yang bekerja pada ketinggian lebih
dari 1,8 meter sebaiknya menggunakan alat pengaman diri yang lengkap.
Kata kunci: Tinggi Jatuh, Helmet, Ketinggian
S01-7171 | 717 | Koleksi Skripsi | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain