RANCANG BANGUN APLIKASI RUNFIT BERBASIS ANDROID DENGAN MENGGUNAKAN MODEL CHALLENGE BASED-LEARNING AND SCRUM FRAMEWORK
ABSTRAK
Salah satu cara menjaga kesehatan ialah dengan olahraga, termasuk lari. Lari
adalah jenis olahraga yang mudah dan tidak membutuhkan peralatan dan tidak
membutuhkan keahlian khusus. Untuk meningkatkan motivasi dan minat masyarakat
dalam berolahraga maka akan dibuat sebuah aplikasi berbasis android yang dapat
mencatat segala aktivitas olahraga lari ini dimana aplikasi ini akan diberi nama
“Runfit”. Pengukuran jarak lari memanfaatkan Global Positioning System (GPS) pada
perangkat user, aplikasi ini akan dikembangkan dengan pemodelan Combining
Challenge-Based Learning and Scrum Framework. Implementasi pemodelan
Challenge-based Leraning and Scrum Framework pada aplikasi Runfit dan melalui
tahapan – tahapan yang telah ditentukan oleh pemodelan berhasil dilakukan. Hal ini
ditunjukkan dari hasil Usability yang menunjukkan kemudahan dalam penggunaan
aplikasi Runfit sebesar 77,51%, serta Interaction quality yang menunjukkan kualitas
interaksi user sebesar 73,07%.
Kata Kunci: Global Positioning System, Challenge Based – Learning , Scrum
Framework
S06-19181 | 1918 | Koleksi Skripsi | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain