RANCANG BANGUN APLIKASI "WORDIE" PADA TK AL-AMIN MENGGUNAKAN USER CENTERED DESIGN (UCD)
ABSTRAK
Pada anak usia dini anak memiliki kemampuan yang luar biasa untuk menyerap segala
sesuatu yang ada disekitarnya. Dan usia dini pada anak merupakan masa emas
(golden age) karena mengalami pertumbuhan dan perkembangan yang sangat pesat.
Pada era sekarang kemajuan teknologi sangat mempermudah dalam segala aspek
kebutuhan manusia terlebih dalam masa pendidikan. Penulis bermaksud membuat
aplikasi sebagai sarana mempermudah guru TK Al-Amin Anggaswangi Sukodono
dalam memberikan materi kepada murid. Untuk menyesuaikan dengan kebutuhan
user maka aplikasi WORDIE ini dikembangkan dengan metode User Centered Design
(UCD). Metode UCD memiliki 4 aktivitas yaitu: Specify the Context of Use, Specify User
Requirements, Create Design Solution, Evaluate Design. Specify the Context of Use
merupakan aktivitas pengumpulan data, Specify User Requirements merupakan
aktivitas menentukan kebutuhan user, Create Design Solution adalah aktivitas
perancangan desain aplikasi, sedangkan Evaluate Design adalah melakukan evaluasi
dari aplikasi yang telah dibuat. Berdasarkan hasil evaluasi yang dilakukan kepada 8
guru TK didapatkan hasil prosentase efficiency 76%, effectiveness 77%, dan juga
satisfaction 75.75%. Dari ketiga pernyataan tersebut memiliki rata-rata sebesar
76.25% dan menunjukkan kriteria penilaian baik.
Kata Kunci : UCD, Specify the Context of Use, Specify User Requirements, Create
Design Solution, Evaluate Design, efficiency, effectiveness, satisfaction.
S06-19271 | 1927 | Koleksi Skripsi | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain