RANCANG BANGUN SISTEM PENGONTROL SAKLAR PENGGUNAAN LISTRIK BERBASIS INTERNET OF THINGS
ABSTRAK
Dalam pengontrolan saklar listrik di suatu rumah merupakan salah satu kebutuhan
pokok yang sangat penting, berhubungan dengan energi listrik. Teknologi
elektronika yang dapat mengendalikan peralatan elektronik rumah tangga seperti
lampu rumah yang bisa dikendalikan dari jarak jauh adalah sebuah konsep
penerapan internet of things. Sistem kendali pada penelitian ini dirancang dengan
menggunakan mikrokontroler NodeMCU-v3 sebagai pusat kendali dari sistem
serta di dalamnya terdapat modul ESP8266 guna untuk komunikasi pengontrolan
saat akses ke internet melalui wi-fi (Access Point). Sistem pengontrol saklar listrik
dapat diganti dengan menggunakan peralatan relay dan dikendalikan melalui
peralatan mikrokontroler berbasis jaringan sehingga dapat terhubung ke ponsel
pintar yang sudah terpasang program pengendali yang digunakan untuk mengatasi
masalah tersebut. Ponsel pintar berbasis android yang terpasang aplikasi
pengendali saklar listrik digunakan untuk dapat menghidupkan dan mematikan
lampu di rumah atau perintah on/off serta buka tutup pintu garasi yang dapat
dioperasikan dari jarak jauh. Dari hasil pengujian yang telah dilakukan maka
didapatkan rata – rata nilai delay saat menyalakan lampu sebesar 1,96 detik dan
rata – rata nilai delay saat mematikan lampu sebesar 2,1 detik.
Kata kunci : Pengontrol Saklar, Mikrokontroler, NodeMCU, Arduino IDE,
Android.
S06-19411 | 1941 | Koleksi Skripsi | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain