IDENTIFIKASI POTENSI PANASBUMI DENGAN MENGGUNAKAN CITRA SATELIT LANDSAT 8+TIRS DAN PEMETAAN GEOLOGI DI DAERAH GUNUNG PANDAN KABUPATEN BOJONEGORO KABUPATEN NGANJUK KABUPATEN MADIUN PROVINSI JAWA TIMUR
ABSTRAK
Indonesia berada dalam kerangka tektonik dunia yang sangat erat kaitannya
dengan potensi panasbumi (geothermal). Potensi panasbumi di indonesia tersebar di
berbagai wilayah, khususnya pada daerah gunung api. Adanya manifestasi permukaan
seperti fumarol, tanah beruap panas, sinter silica, alterasi hidrotermal mata air panas, dan
tanah panas merupakan indikator adanya energi panas bumi. Semua manifestasi permukaan
memiliki suhu yang relatif lebih tinggi dari suhu lingkungan sekitarnya. Pada umumnya,
potensi panasbumi berkambang pada daerah pegunungan dengan kondisi hutan yang luas
dan lebat. Kajian dilakukan pada daerah Gunung Pandan dan sekitarnya, diantara
Kabupaten Bojonegoro, Kabupaten Nganjuk dan Kabupaten Madiun yang diduga memiliki
potensi panasbumi. Penentuan sebaran potensi panasbumi didapatkan berdasarkan
pengolahan dan penggabungan data citra satelit Landsat 8 berupa anomali suhu permukaan
tanah, indeks vegetasi, dan tutupan lahan dengan data geologi yaitu manifestasi panasbumi
dan struktur geologi. Penelitian ini menggunakan metode interprestasi suhu permukaan
tanah dari data Landsat 8+TIRS dan data geologi sebagai langkah awal dalam
mengidentifikasi potensi panasbumi. Kanal thermal Landsat 8 efektif dalam
mengidentifikasi karakteristik spektral permukaan bumi dikarenakan wilayah penelitian
yang cukup luas dan berada daerah gunung api dengan tingkat kerapatan vegetasi yang
cukup lebat. Hasil pengolahan Landsat 8 menghasilkan suhu permukaan tanah sebagai
anomali yang menunjukkan keberadaan manifestasi panasbumi. Namun dari anomali
tersebut tidak semua merupakan manifestasi panasbumi. Oleh karena itu perlu adanya
pengolahan dalam pengidentifikasian potensi panasbumi dengan parameter yang telah
ditentukan. Berdasarkan analisis data yang telah dilakukan, diperoleh kesimpulan
diantaranya pada lokasi penelitian didapatkan lokasi manifestasi panasbumi yang muncul
kepermukaan sebagian besar berada pada daerah yang memilki suhu permukaan tanah yang
tinggi dengan suhu permukaan tanah tertinggi 34ᴼC pada bagian utara dari lokasi penelitian
yang tersebar pada sisi utara Gunung Pandan, manifestasi panasbumi yang muncul
kepermukaan sebagian besar berada pada daerah dengan suhu permukaan tanah yang tinggi
dan Penggunaan citra satelit Landsat 8 dalam mengidentifikasi potensi panasbumi hanya
bersifat interprestasi (anomali) dan harus ditunjang dengan penelitian lebih lanjut.
Kata Kunci : Gunung Pandan, Landsat 8+TIRS, Penginderaah Jauh, Potensi Panas
Bumi.
S12-1461 | 146 | Koleksi Skripsi | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain