DESAIN SARANA PERALATAN MANDI BAGI LANSIA USIA 60 TAHUN KEATAS
Abstrak
Sarana peralatan mandi merupakan salah satu fasilitas dan perlengkapan yang sangat
dibutuhkan dalam melakukan aktifitas mandi. Kebanyakan kondisi fisik lansia yang sudah
berkurang sangatlah sulit jika harus mandi dalam posisi berdiri, sedangkan apabila harus dalam
posisi duduk, kursi yang biasa digunakan adalah jenis kursi plastik atau kursi kayu yang harus
di bawah lansia secara sendiri ketika akan mandi dan selesai mandi. Hal ini tentunya
menyulitkan lansia dalam aktivitas mandinya. Untuk itu perlu dilakukan desain ulang terhadap
sarana peralatan mandi yang ada. Penelitian ini memiliki rumusan masalah bagaimana
mendesain sarana peralatan mandi bagi lansia usia 60 tahun keatas. Tujuan penelitian ini
adalah membuat desain sarana peralatan mandi yang aman bagi lansia serta membuat produk
yang mudah dalam penyimpanannya.
Penelitian ini menggunakan metode mix method atau gabungan dari metode kualitatif dan
kuantitatif. Adapun sumber data digunakan adalah data-data primer dan sekunder dari hasil
wawancara serta kuisoner terhadap lansia maupun konsumen yang ingin mencari perlengkapan
mandi. Selain itu data juga diambil melalui litertatur dari jurnal tentang lansia maupun
perlengkapan mandi. Tahapan perancangan produk ini sebagai berikut: Aktivitas dan
Kebutuhan, analisis ergonomi, analisis sistem, analisis penempatan, analisis material, analisis
estetika, dan penentuan data antropometri. Hasil rancangan Sarana Perlengkapan Mandi Bagi
Lansia Usia 60 Tahun Keatas ini sebuah produk yang menjadikan satu semua perlengkapan
mandi menjadi satu produk yang mudah dalam penyimpanannya sehingga memudahkan lansia
dalam menggunakannya.
Kata kunci: Desain, Sarana Peralatan Mandi,Lansia, Antropometri
S16-2391 | 239 | Koleksi Skripsi | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain