EVALUASI TARIF BERDASARKAN BIAYA OPERASIONAL KENDARAAN (BOK) DI TERMINAL PURABAYA (BUNGURASIH) UNTUK BUS DAMRI P8
ABSTRAK
Transportasi merupakan sarana penting bagi kehidupan manusia, transportasi dapat
diartikan sebagai usaha untuk memindahkan, menggerakan, mengangkut atau mengalihkan
suatu objek dari satu tempat ke tempat yang lain. Bus Damri adalah salah satu bus antar
kota yang ada di Kota Surabaya, yang beroperasi didalam Kota, salah satunya yang
beroperasi di Terminal Purabaya (Bungurasih) ke Perak yang melewati jalan tol dan Rute
tanpa melewati tol. Masalah yang diteliti adalah Bus Damri P8 Trayek purabaya - perak
dengan Rute yang melewati tol. Tujuan penelitian ini untuk mengidentifikasi komponen
biaya langsung dan biaya tidak langsung Bus Damri P8, dan menyesuaikan tarif
berdasarkan biaya operasional kendaraan (BOK). Metode yang digunakan untuk penelitian
ini berdasarkan Surat Keputusan Menteri Perhubungan No.Km.89 Tahun 2002. Dari hasil
perhitungan berdasarkan Biaya operasional kendaraan (BOK) untuk bus damri P8 yang
melewati tol Rp 5881,-. Sedangkan tarif yang berlaku di Terminal Purabaya (Bungurasih)
adalah Rp 6000,- berdasarkan ketentuan Kementerian Perhubungan Republik Indonesia.
Sehingga dapat disimpulkan bahwa tarif Bus Damri P8 sesuai, dimana dari harga yang
berlaku dipertimbangkan untuk BBM yang mengalami kenaikan.
Kata kunci : Biaya Operasional Kendaraan, Damri P8, Tarif Angkutan.
S01-7461 | 746 | Koleksi Skripsi | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain