Analisa pengaruh kecepatan potong terhadap pertumbuhan keausan tepi pahat hss pada proses turning dengan material ST 60
ABSTRAKSI
Dalam industri manufaktur yang berkembang pesat mengakibatkan semakin berkembang pula pembuatan komponen – komponen yang melibatkan berbagai mesin perkakas baik mesin konvensional maupun non konvensional. Pada proses pemotongan logam banyak faktor yang mempengaruhi kualitas dari produk yang akan dibuat. Didalam proses ini pahat merupakan perkakas potong yang sangat penting karena kesalahan dalam penggunaan perkakas potong ini mengakibatkan pahat tidak bias memberikan hasil yang optimal. Dalam sekripsi ini dilakukan percobaan dengan parameter – parameter pemotongan adalah kecepatan potong ( V 1 = 15 m/min, V 2 = 21,12 m/min, V 3 = 25 m/min ), gerak makan ( f ) = 0,056 mm/putaran dan kedalaman potong ( a ) = 1 mm yang konstan dengan menggunakan pahat HSS serta material ST 60 pada mesin bubut konvensional. Metode penelitian yang digunakan metode analisa statistik. Adapun variabel bebas yang diambil untuk diamati pengaruhnya terhadap pertumbuhan keausan tepi pahat terdiri dari tiga taraf kecepatan potong sehingga pada akhirnya terbentuk suatu model persamaan matematik. Dari hasil analisa grafis dan varians kecepatan potong mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap pertumbuhan keausan tepi pahat, berdasar analisa regresi diperoleh persamaan VB = 0,007.V. Sehingga dengan bertambahnya kecepatan potong maka pertumbuhan keausan tepi pahat akan semakin cepat secara linier.
S02-4531 | 453 | Koleksi Skripsi | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain