RANCANG BANGUN APLIKASI GARIS KETURUNAN MENGGUNAKAN MODEL WATERFALL DAN MVC (MODEL VIEW CONTROLLER)
ABSTRAK
Silsilah keturunan merupakan bagan yang menggambarkan struktur
keturunan dari sebuah keluarga. Pada zaman dahulu dan sekarang masyarakat
kesulitan dalam menggambarkan struktur silsilah keturunan, menelusuri
silsilah keturunan dan kesulitan untuk mengetahui garis keturunan keluarga
dan asal usul dari generasi mana berasal. Untuk mengatasi masalah ini
dibangun sebuah Aplikasi Garis Keturunan menggunakan Model Waterfall dan
MVC (Model View Controller). Aplikasi Garis Keturunan ini dibuat berbasis
web dengan menggunakan bahasa pemrograman PHP. Model pengembangan
Aplikasi Garis Keturunan ini menggunakan model Waterfall dan MVC yang
didalamnya terdapat pengujian yang terdiri dari pengujian Black Box Testing dan
Uji Kelayakan Aplikasi Menggunakan Faktor Usability ISO 9126-3. Pada
pengujian Black Box, Secara fungsional sistem yang telah dibangun sudah dapat
menghasilkan keluaran yang diharapkan. Pada Uji Kelayakan Aplikasi
Menggunakan Faktor Usability ISO 9126-3, setelah mendapatkan penilaian dari
50 responden maka dilakukan perhitungan menggunakan Skala Likert.
Berdasarkan hasil perhitungan menggunakan Skala Likert Aplikasi Garis
Keturunan mendapatkan nilai rata-rata 82%, yang berarti Aplikasi Garis
Keturunan layak digunakan dan mempunyai Kemanfaatan Sangat Bermanfaat.
Kata Kunci : Silsilah Keluarga, Model Waterfall, Black Box, MVC (Model View
Controller), Faktor Usability Iso 9126-3, Skala Likert
S06-19981 | S06-19981 RUS 2019 | Koleksi Skripsi | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain