TEKS
TELEMETRI PAKET DATA BERBASIS KOMUNIKASI WIRELESS - LORA PROTOCOL
ABSTRAK
Kebutuhan telekomunikasi dewasa ini sangat dibutuhkan untuk pengiriman data
atau telemetri. Beberapa protokol baru menjadi inovasi untuk mengatur pola data
komunikasi. Salah satu bentuk protokol tersebut adalah LoRa. Protokol LoRa
(Long Range) menggunakan frekuensi radio kisaran 433Mhz. Pada penelitian ini
dilakukan racang bangun sistem telemetri data suhu menggunakan kombinasi dua
LoRa. Dua piranti tersebut bertindak sebagai pengirim dan penerima data. Data
yang ditransmisi berupa paket dua informasi yang diolah menggunakan
mikrokontroler Arduino UNO. Data tersebut adalah hitungan dan suhu. Suhu
diambil dari sensor DS18B20. Sensor suhu memberikan informasi lingkungan
sekitar yang nantinya ditransmisikan pada protokol LoRa. Pada penelitian
digunakan LoRa Ra-01 dengan frekuensi pembawa adalah 433MHz. Hasil
pengujian adalah pengambilan data transmisi RSSI. Data RSSI merupakan bentuk
pengurangan daya pancar RF. Pengujian pada areal terbuka, didapatkan pola
pengurangan daya decibel RSSI. Pada pengujian jarak lurus dengan batas 1m
sampai dengan 500m di dapatkan data pengurangan kekuatan sinyal RSSI sekitar
-55dB sampai dengan -115dB. Pengurangan daya pancar, akan mempengaruhi
jeda pengiriman data. Pada persebaran data melingkar, di dapatkan data
keterarahan tersebar merata pada interval sudut 90°. Pada hasil pengujian
transmisi terhadap penghalang, didapatkan halangan bangunan lebih besar jika
dibandingkan dengan kayu dan kaca. Kesimpulan yang didapatkan dari penelitian
adalah semakin banyak halangan, maka pengiriman data akan terganggu.
Kata Kunci : LoRa (Long Range), RSSI, protokol, tranmisi data, Arduino Uno .
S14-1541 | S14-1541 EFE 2019 | Koleksi Skripsi | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain