TEKS
PENGENDALIAN PERALATAN ELEKTRONIK RUMAH PINTAR (SMARTHOME) DENGAN MENGGUNAKAN SMARTPHONE ANDROID BERBASIS RASPBERRY PI
ABSTRAK
Smarthome Systems merupakan bagian dari inovasi Internet of Things, di
mana semua benda atau peralatan rumah sehari-hari yang akrab dengan kehidupan
masyarakat ‘dipintarkan’ karena integrasi teknologi dalam bentuk chip serba bisa.
Menggunakan metode Internet Of Things, benda atau perangkat elektronik yang
bisa berkomunikasi antara satu sama lain melalui jaringan internet. Melalui
internet kita bisa melakukan apa saja, terutama di bidang automasi rumah.
Seringnya kelalaian yang dilakukan oleh pemilik rumah dapat mengakibatkan
kejadian yang dapat merugikan. Seperti, lupa mematikan lampu yang
mengakibatkan borosnya konsumsi listrik dan korsleting listrik. Tujuan penelitian
ini adalah, meminimalkan kelalaian pemilik rumah dalam mematikan lampu dan
mengunci pintu, jendela rumah disaat pemilik rumah sedang berada diluar rumah.
Dan metode yang digunakan adalah eksperimen dengan prototipe dan
memonitoring dari jarak jauh. Dari hasil uji coba, on-off lampu, buka-tutup pintu
dan jendela yang masing-masing di uji 5 kali percobaan di dapatkan persentase
interval respon time 3,23% dan rata-rata respon time 3,42detik. Maka kesimpulan
penelitian ini adalah dengan menerapkan sistem Smarthome, pemilik rumah dapat
mengontrol perangkat rumah dari jarak jauh dengan menggunakan Smartphone
Android dan juga bisa memonitoring rumah berbasis web server. Dimana,
Raspberry Pi sebagai pusat pengendali.
Kata kunci : Smarthome, Raspberry Pi, Smartphone, Web Server, Kontrol Jarak
Jauh
S03-8361 | S03-8361 RIZ 2019 | Koleksi Skripsi | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain