Proses pembentukan bracket dengan menggunakan press tolls
ABSTRAK
Bracket Handicapped Grab Bar ( HGB ) merupakan komponen atau part yang diletakkan pada ujung-ujung Handicapped Grab Bar ( HGB ). Selain sebagai pengikat, bracket ini mampu menonjolkan dari nilai keindahan dari produk Handicapped Grab Bar ( HGB ).Proses pembuatan bracket ini menggunakan mesin press mekanis dengan punch-dies. Dalam perencanaan bracket ini proses yang digunakan adalah blanking dan deep drawing. Pemilihan punch-dies akan didasarkan pada kemudahan proses pembuatan bracket. Untuk perencanaan punch-dies ini proses pengerjaannya meliputi pengaturan geometri, strip lay-out, kapasitas mesin press, besar gaya pemotongan clearance, dimensi press tool dan alat penunjang yang digunakan.Material produk ini adalah SS 201 dengan ketebalan 1 mm. Dari perhitungan perencanaan bracket ini diketahui gaya total prosesnya adalah. Untuk proses blanking 19 ton, proses deep drawing 5.3 ton. Sehingga kapasitas yang digunakan harus > dari 24.3 ton ( proses blanking dan deep drawing ). Dan Clearance untuk proses pemotongan sebesar 0.064 mm/sisi, untuk clearance proses pembentukan sebesar 1.4 mm / sisi.
Kata kunci : Bracket, blanking, deep drawing
S02-5001 | 500 | Koleksi Skripsi | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain