TEKS
ANALISIS MATERIAL PROYEK RUMAH TINGGAL 3 LANTAI DI SURABAYA
ABSTRAK
Sisa material yang sifatnya berlebih menjadi salah satu masalah dari konstruksi bangunan
dengan pengoptimalan penggunaan sisa material oleh pengguna jasa untuk mengurangi
pembesaran biaya proyek. Penelitian bertujuan untuk mengetahui kuantitas sisa material
dan faktor penyebab timbulnya sisa material, dan mengetahui biaya yang dihasilkan dari
waste material. Pengamatan langsung di lapangan dan wawancara kepada para responden
proyek yaitu: mandor, pelaksana, dan manajer proyek. Hasil penelitian menunjukkan
bahwa perubahan desain saat pelaksanaan sering terjadi sehingga kondisi aktual dan yang
direncanakan berbeda selain itu adapun penyebab sisa material yang terjadi : (1) sisa
material yang terjadi bersumber dari pengadaan dengan faktor penyebab pada proses saat
pemesanan yang dilakukan melebihi dari yang direncanakan, yaitu besi 8 dan besi 16
dengan total biaya ( Rp 13,647,559.06 ), (2) sisa material yang terjadi bersumber dari
desain dan pelaksanaan dengan faktor penyebab seringnya terjadi perubahan desain yang
mengakibatkan kuantitas volume perencanaan yang dibuat kontraktor terlalu besar dari
kondisi aktualnya sehingga waste yang dihasilkan dari perencanaan cukup besar, dengan
total biaya ( Rp 47,675,067.81 ). Sehingga total biaya waste material yang dihasilkan
pada proyek ini sebesar ( Rp 34,027,508.75 ).
Kata kunci: waste material, biaya, kuantitas dan faktor penyebab.
S01-8121 | S01-8121HER 2019 | Koleksi Skripsi | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain