TEKS
EFEKTIVITAS JEMBATAN PENYEBERANGAN ORANG DI DEPAN PABRIK KERTAS TJIWI KIMIA KABUPATEN SIDOARJO
ABSTRAK
Jalan Raya Surabaya – Mojokerto merupakan jalan provinsi yang menghubungkan Kabupaten
Sidoarjo dengan Kota Mojokerto. Di jalan tersebut terbilang padat arus kendaraannya, oleh karena
perlu analisa tingkat efektivitas dan tingkat pelayanan fasilitas jembatan penyeberangan yang
berada di depan Pabrik Kertas Tjwi Kimia untuk memberi kenyamanan dan keamanan bagi
pejalan kaki saat menyeberang jalan. Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui seberapa tinggi
tingkat efektivitas jembatan penyeberangan orang dan untuk mengetahui bagaimana tingkat
pelayanan jembatan penyeberangan orang tersebut.
Penelitian ini menggunakan metode survei secara langsung untuk menggetahui jumlah pejalan
kaki dan karateristik pejalan kaki yang melewati jembatan penyeberangan orang, menghitung
tingkat pelayanan (Level of service ) untuk jembatan penyeberangan orang.
Dari hasil survei dan analisa di lokasi penelitian yang di lakukan dari hari senin sampai dengan
hari sabtu, maka diperoleh data persentase rata-rata untuk tingkat efektivitas jembatan
penyeberangan orang sebesar 94,30 % dan tingkat pelayanan (Level of service ) masuk kategori
F untuk hari Senin sampai dengan hari Jumat sedangkan hari Sabtu masuk kategori D. Setelah
ditambahkan alternatif solusi untuk meningkatkan tingkat pelayanan jembatan penyeberangan
orang dengan membagi ruas menjadi 2 maka diperoleh hasil analisis untuk hari Senin dan Kamis
masuk kategori C, sedangkan untuk hari Selasa, Rabu dan Jumat masuk kategori D.
Kata Kunci : Efektivitas, Tingkat Pelayanan, Jembatan Penyeberangan Orang
S01-8161 | S01-8161 MAS 2019 | Koleksi Skripsi | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain