TEKS
APLIKASI PERAMALAN PEMAKAIAN LISTRIK DI UNIT LAYANAN PELANGGAN BINTUNI PAPUA BARAT MENGGUNAKAN METODE DOUBLE EXPONENTIAL SMOOTHING DARI BROWN
ABSTRAK
Perusahaan listrik negara (PLN) perlu melakukan proyeksi konsumsi energi listrik
pada jangka panjang. Hal ini di gunakan untuk menentukan kapasitas penambahan
sistem pembangkit, transmisi, dan distribusi. Apabila proyeksi yang diperoleh
belum sesuai dengan yang diharapkan, maka hal ini dapat dioptimalkan. Dan jika
kapasitas pembangkit dirasa tidak cukup, maka pemerintah akan merancang
strategi agar kebutuhan listrik dimasa mendatang bisa terpenuhi. Untuk mengatasi
masalah itu diperlukan peramalan yang membantu Unit Layanan Pelanggan PT.
PLN (Persero) di Daerah Bintuni Provinsi Papua Barat dalam memprediksi
jumlah pemakaian listrik yang akan datang. Metode yang digunakan berdasarkan
perhitungan statistik forecasting dengan analisis time series yaitu metode Double
Exponential Smoothing dari Brown. Metode ini digunakan untuk menghitung
prediksi atau peramalan pemakaian listrik untuk tahun-tahun mendatang di
Bintuni Provinsi Papua Barat. Hasil dari penelitian ini yaitu berupa aplikasi
peramalan pemakaian listrik di unit layanan pelanggan Bintuni Papua Barat. Hasil
uji coba jumlah pemakaian listrik di Bintuni Provinsi Papua Barat selama 1
periode kedepan dengan menggunakan parameter α=0.1 sampai α=0.9
menghasilkan rata-rata mape terkecil terdapat pada parameter α=0.8 tahun 2019
dengan jenis daya listrik 450VA sampai 13200VA yaitu -17.706%. Manfaat dari
aplikasi ini adalah untuk membantu Unit Layanan Pelanggan PT. PLN (Persero)
di Daerah Bintuni Provinsi Papua Barat dalam mengambil keputusan/kebijakan
yang akan dibuat.
Kata kunci : Peramalan, Unit Layanan Pelanggan, Double Exponential
Smoothing Dari Brown
S13-2861 | S13-2861 SAG 2019 | Koleksi Skripsi | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain