TEKS
KLASIFIKASI TINGKAT KEMATANGAN TEMBAKAU BERDASARKAN KONTRAS WARNA DAN TEKSTUR TULANG DAUN MENGGUNAKAN METODE LINEAR DISCRIMINANT ANALYSIS
ABSTRAK
Tembakau merupakan salah satu komoditas perdagangan penting di dunia. Begitu
juga dengan Indonesia, daun tembakau dan rokok yang termasuk produk bernilai
tinggi dan berperan dalam perekonomian nasional. Pengklasifikasian daun
tembakau biasa dilakukan oleh seorang ahli tembakau dengan cara mengukur dan
menganalisa kualitas tembakau agar dapat dikelompokkan menjadi grade tertentu.
Hal ini sangat tergantung pada indera penciuman dan penglihatan seorang ahli
tersebut yang berbeda – beda dimiliki oleh setiap individunya. Oleh karena itu pada
skripsi ini dibuat sebuah aplikasi klasifikasi kematangan daun tembakau
berdasarkan warna dan tekstur menggunakan metode linear discriminant analysis
(LDA). Proses klasifikasi dilakukan dengan cara pertama melakukan deteksi tepi
menggunakan deteksi canny untuk mengetahui kualitas tulang daun tembakau,
selanjutnya melakukan representasi distribusi warna menggunakan RGB dan HSV,
lalu melakukan proses klasifikasi dengan menggunakan LDA. Terakhir melakukan
pengujian dengan menggunakan k-folds cross validation. Proses pengujian pada
penelitian ini dilakukan dengan cara menghitung akurasi kebenaran pada hasil data
testing yang dihasilkan dari klasifikasi LDA. Dalam hal ini didapatkan akurasi
kebenaran untuk warna tembakau sebesar 83,3% dan akurasi kebenaran untuk
tulang tembakau sebesar 70%. Sedangkan pada perhitungan k-folds cross validation
pada program menunjukkan persentase keberhasilan LDA untuk warna sebesar
97% dan persentase keberhasilan LDA untuk tulang sebesar 99%.
Kata Kunci : Tembakau, Deteksi Tepi Canny, RGB, HSV, Linier Discriminant
Analysis (LDA), K-Folds Cross Validation
S06-20221 | S06-20221 KUR 2019 | Koleksi Skripsi | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain